Rabu, 08 Juli 2009

Selamat kan bangsa kita dari Pembodohan Massal




Prihatin banget melihat tayangan tayangan televisi saat ini, terutama melihat mutu sinetron kita, bisa dilihat sinetron kita ini hanya berisi kekerasan, kelicikan, degradasi moral, pelecehan terhadap guru, pelecehan terhadap orang tua dll, entah apa yang dipikirkan oleh para pembuatnya, belum lagi dengan alur cerita yang kesannya terlalu dipaksakan demi rating atau mengejar target episode dan iklan.Bisa dibayangkan apabila kita secara terus menerus setiap hari setiap saat disuguhi oleh tontonan macam begini, pesan kami pilihlah tontonan yang baik, dampingi anak anak kita pada saat menonton tayangan TV terutama sinetron. dan untuk para produsen sinetron kami menghimbau untuk memproduksi sinetron yang masuk diakal, jauh dari kesan dibuat buat, dan menghilangkan beberapa alur cerita yang mengedepankan :
  • iri dengki
  • rebutan warisan
  • perdukunan
  • setan, kuntilanak, pocong dll
  • taktik licik untuk berbuat kejahatan
  • pelecehan terhadap orang tua
  • pelecehan terhadap profesi guru, polisi dsb
  • segala sesuatu yang sifatnya tidak masuk di akal

Mudah mudah an kedepannya kita dapat menonton sinetron Indonesia tanpa dihantui oleh perasaan DIBODOHI

4 komentar:

  1. gue juga udah muak banget sama sinetron indonesia..., dasar primitif !!

    BalasHapus
  2. mendingan nonton iklan daripada nonton sinetron

    BalasHapus
  3. Sinetron kita gaya nya gaya jaman Batu

    BalasHapus
  4. nice posting..great!

    BalasHapus